SURABAYA (IndonesiaTangguh.com) – Alumni SMPN 12 Surabaya bedrsama Biddokkes Polda Jawa Timur menggelar vaksinasi massal jenis Booster dan Vaksin ke 2, yang berlangsung di Aula sekolahan itu, Sabtu (5/3/2022).
Gerai Vaksinasi PRESISI Alumni SMNP 12 Surabaya Bersama Biddokkes Polda Jatim bertajuk “ Bahkti Kesehatan Bhayangkara Untuk negeri”. Hal ini untuk transformasi menuju Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan Covid 19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.
Peserta vaksinasi ke 2 sebanyak 60 orang dan vaksinasi 655 boster. Hal ini menunjukkan bahwa antusias masyarakat untuk vaksinasi sangat diperlukan demi mencegah virus Covid.
Dari hasil pantauan, peserta vaksinasi memadati Aula di sekolahan itu. Kegiatan vaksinasi baru kali pertama digelar di SMPN 12 Surabaya.
“ Alhamdulillah saya sudah divaksin bosster. Aman aman saja setelah saya disuntik vaksin. Mudah mudahan setelah divansin nantinya kondisi tubuh tetap sehat selalu,” celetuk Wayu Soekarnoputri, yang alumni SMPN 12 usai disuntik vaksin bosster. (red)